Kamis, 29 September 2011

Pesta Gol, Barca Kuasai Klasemen
 
 
AFP
Penyerang Barcelona, Lionel Messi, merayakan golnya ke gawang BATE Borisov, pada laga fase Grup H, di Minks, Rabu (28/9/2011).


BORISOV, KOMPAS.com — Barcelona meraih kemenangan 5-0 atas BATE Borisov pada pertandingan fase Grup H Liga Champions, di Stadion Horodskiy, Rabu (28/9/2011). Dengan hasil ini, Barcelona menguasai klasemen dengan empat poin, atau hanya unggul selisih gol dari AC Milan di tempat kedua.

Gol pertama Barcelona merupakan hasil bunuh diri bek Aliaksandr Valadzko pada menit ke-19. Gol bermula dari umpan silang Dani Alves ke arah tiang kanan gawang tuan rumah. Bola masuk gawang setelah mengenai Volodko, yang dibayang-bayangi Lionel Messi.

Penyerang Pedro menggandakan keunggulan Barcelona pada menit ke-22. Dari tengah kotak penalti, ia menyundul umpan David Villa masuk ke tengah gawang Aleksandr Gutor.

Pada menit ke-38, Messi mencatatkan namanya sendiri dalam daftar pencetak gol. Ia membobol gawang tuan rumah dengan memanfaatkan umpan Pedro yang tidak diantisipasi dengan baik oleh Aleksandr Gutor.

Messi kembali mencatatkan namanya dalam daftar pencetak gol pada menit ke-56. Setelah menguasai umpan Dani Alves di kotak penalti, Messi menembakkan bola masuk sudut kiri gawang Gutor.

Gol terakhir pertandingan ini diciptakan oleh David Villa pada menit ke-90. Dari tengah kotak penalti, ia melepaskan tendangan kaki kanan yang membuat bola melesat masuk ke tengah gawang Aleksandr Gutor.

Selama pertandingan, Barcelona menguasai bola sebanyak 66 persen dan menciptakan 12 peluang emas dari 23 kali usaha. Adapun BATE melepaskan lima tembakan, tanpa satu pun mengarah tepat ke sasaran.

Susunan pemain
Borisov: Aleksandr Gutor; Marko Simic, Yegor Filipenko, Maksim Bordachev, Aliaksandr Valadzko; Filipp Rudik (Kiryll Aleksiyan 60), Edgar Olekhnovich, Renan Bressan (Vadim Kurlovich 82), Artem Kontsevoy; Mateja Kezman (Maksim Skavysh 57), Dzmitry Baha

Barcelona: Victor Valdes; Javier Mascherano, Carles Puyol, Eric Abidal (Adriano 61), Dani Alves; Thiago, Seydou Keita, Xavi (Cesc Fabregas 59); David Villa, Lionel Messi, Pedro (Maxwell 69)

Wasit: Manuel Grafe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar